Tuesday, June 24, 2008

Siomay kejutan!

Siomay keliling

Si penjual siomay keliling yang mangkal di depan parkiran motor Ranch Market, Kebon Jeruk, Jakarta Barat ini namanya Rahman. Setiap hari mangkal dari jam 3 sore. Apa yang menarik dari siomay keliling ini pasti sudah bisa ditebak. Kalau menurut ukuran lidah saya, sih siomaynya cukup enak dengan harga yang wajar khas siomay gerobak keliling. Untuk 3 biji siomay dihargainya Rp5000. Bumbu kacangnya gurih manis, siomaynya sendiri cukup gurih. Terasa ikannya meski samar-samar tertutup tepung kanji.

Yang “tidak wajar” durasi berjualannya tidak lebih dari 3-4 jam setiap harinya. Buktinya setiap pulang kantor sekitar jam 6 sampai setengah 7 sore, saya sering kehabisan. “Sudah habis, Siomaynya,” kata Rahman sambil senyum-senyum mendorong gerobaknya pulang.

Pengalaman kehabisan siomay ini sudah yang kesekian kalinya…

Salut tapi kecewa juga karena kehabisan…

Kenapa enggak diniati saja datang lebih siang kalau memang mau beli siomay? Hm,…iya juga ya. Tapi ya enggak saya lakukan juga. Karena ketemunya siomaynya Rahman ini sambil lalu saja,kok. Ke Ranch market-nya juga sesekali saja untuk beli bahan makanan keperluan masak besoknya. Yang enggak ada di tukang sayur langganan.

Waktu itu saya lagi males ikut istri masuk ke supermarket dan memilih menunggu di parkiran motor saja. Menunggu sambil makan siomay, tentu tidak menjemukan…

Siomay-nya Rahman ini jadi semacam “kejutan” buat saya sambil menunggu di parkiran. Kalau pas kehabisan seperti enggak kebagian “lotere”(undian berhadiah)…

Hm,…

Kemarin malam saya dapat “lotere”,nih…

No comments: